Loading...
Apa yang dimaksud dengan artikulasi? Lalu, mengapa artikulasi sangat penting dalam pelafalan kata? Untuk memahaminya, terlebih dulu cobalah untuk melafalkan nama lengkap Anda dengan lantang. Nah, apakah Anda merasakan perbedaan pengucapan dalam pelafalan Anda, baik dari vokal atau konsonannya?
Artikulasi berarti produksi bunyi bahasa yang terjadi karena gerakan alat ucap. Artikulasi merupakan bagian dari alat ucap yang dapat digerakkan atau digeserkan untuk menimbulkan suara bunyi. Adapun titik artikulasi adalah bagian alat ucap yang menjadi tujuan sentuh dari artikulator.
Bunyi-bunyi yang dihasilkan oleh alat-alat ucap berdasarkan arciudger dra titik artikulasi. adalah sebagai berikut.
1. Konsonan bilabial, yaitu bunyi yang dihasilkan dengan mempertemukan kedua bentuk bibir. Misalnya, konsonan p, b, m, w.
2. Konsonan labiodental, yaitu bunyi yang dihasilkan dengan mempertemukan gigi atas dan bibir bawah. Misalnya, konsonan f dan v.
3. Konsonan apikodental, yaitu bunyi yang terjadi dengan ujung lidah dan daerah antargigi. Misalnya, konsonan t dan n.
4. Konsonan apiko alveolar, yaitu bunyi yang dihasilkan oleh ujung lidah sebagai artikulator dan lengkung kaki gigi sebagai titik artikulasinya. Misalnya saja konsonan t, d, n.
5. Konsonan pealafal, yaitu bunyi yang dihasilkan oleh bagian tengah lidah dan langit-langit keras. Misalnya, konsonan c dan j.
Daftar Pustaka : Departemen Pendidikan Nasional
Loading...