Loading...

Profil Negara Belanda: Keadaan Alam, Budaya, Perekonomian, Penduduk dan Bentuk Pemerintahan

Loading...
Negeri Belanda disebut juga Holland. Kata holland berasal dari kata houtland yang berarti tanah hutan. Berdasarkan letak astronomisnya, negeri Belanda terletak di antara 50°LU-53° LU dan antara 3° BT-7° BT. Batas-batas negeri Belanda adalah sebagai berikut:
  • di sebelah utara negeri Belanda berbatasan dengan laut utara;
  • di sebelah timur negeri Belanda berbatasan dengan dataran wilayah Jerman;
  • di sebelah selatan negeri Belanda berbatasan dengan Belgia;
  • di sebelah barat negeri Belanda berbatasan dengan laut utara.

A. Keadaan Alam

Sebagian besar wilayah negeri Belanda terdiri atas dataran rendah. Daerah bagian tenggara negeri Belanda merupakan tanah turun (depresi kontinental). Bagian daratan yang terendah adalah Alexander Pol.der (6 meter di bawah permukaan laut). Letaknya di sebelah timur Rotterdam. Bagian daratan yang tertinggi merupakan kaki Pegunungan Leisteen dengan puncaknya Vaalserburg (± 321 m). 

Beberapa sungai penting di negeri Belanda adalah Sungai Rijn, Sungai Mass. dan Sungai Schelde. Di bagian utara negeri Belanda terdapat teluk yang menjulur agak ke dalam yang disebut Zuiderzee. Kini teluk itu dipisahkan oleh laut utara. Bentuk teluk itu berupa bendungan yang disebut Yosel. Di daerah Belanda banyak terdapat bukit pasir yang terjadi karena pasir laut yang ditiup angin dari laut. 

Negeri Belanda beriklim laut. Akibat pengaruh arus teluk menjadikan temperatur tahunan naik setinggi 10°C. Pada bulan Januari suhu udara4 turun hingga 1°C. Pada bulan Juli (musim panas) suhu udara mencapai 19°C. Di negeri Belanda hujan terjadi sepanjang tahun. Pada musim dingin hujan salju sering turun. 

B. Budaya

Negeri Belanda termasuk negara maju dalam bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni. Negeri Belanda dikenal karena kemajuannya dalam bidang filsafat, seni lukis, musik, sastra, sains, dan ekonomi. 

C. Perekonomian

Kegiatan perekonomian negeri Belanda menyangkut bidang-bidang sebagai berikut.
 
1) Pertanian
Pertanian Belanda dilaksanakan secara modern dan intensif. Pertanian diusahakan di daerah bertanah liat antara Sungai Waal dan Sungai Rijn. Hasil pertanian utama Belanda adalah kentang, gandum, gula bit, sayuran, dan buah-buahan.
 
2) Peternakan
Peternakan Belanda dilaksanakan secara intensif. Beberapa binatang ternak yang ada, yaitu ayam. lembu, dan babi. Hasil sampingan peternakan Belanda adalah keju dan susu.
 
3) Pertambangan dan Perindustrian 
Hal-hal yang berhubungan dengan pertambangan dan perindustrian Belanda adalah sebani berikut.

Profil Negara Belanda: Keadaan Alam, Budaya, Perekonomian, Penduduk dan Bentuk Pemerintahan
 
  • Hasil tambang terpenting Belanda adalah batu bara dan minyak bumi. Tambang batu bara terdapat di daerah sebelah tenggara. Minyak bumi ditambah di bagian timur laut
  • Pabrik mentega dalam kaleng dan keju terdapat di Trisland.
  • Pabrik pesawat terbang Fokker terdapat di Amsterdam.
  • Industri ractio dan bola lampu listrik terdapat di Eindhoven. 
  • Industri galangan kapal terdapat di Rotterdam dan Amsterdam.
  • Industri tenun terdapat dl Twent, yaitu Enshede dan Amelo. 
  • Industri mesin dan logam terutama terdapat di bagian barat.
  • Pabrik tepung terigu, kulit, dan sepatu terdapat di Hortogen.

D. Penduduk

Pada tahun 1993 jumlah penduduk Negeri Belanda mencapai 15.298.000 jiwa dan merupakan negara terpadat penduduknya di dunia. Kepadatan penduduk negeri Belanda adalah 375/km2. Daerah terpadat penduduknya adalah Randstad (Holland Utara), Holland Selatan, dan Utrecht. 

Sebagian besar penduduk Negeri Belanda menganut agama Katolik Roma dan sebagian kecil beragama Kristen Protestan. Bahasa yang digunakan penduduk Belanda adalah bahasa Belanda yang termasuk keluarga bahasa Jerman dan bahasa Indo Eropa. 

E. Bentuk Pemerintahan

Bentuk pemerintahan negeri Belanda adalah monarki konstitusional. Kepala negara Belanda dijabat oleh ratu dari keturunan Dinasti Oranje. Kekuasaan Fksekutif dipegang oleh kabinet. Parlemen negeri Belanda disebut Staaten Generaal terdiri atas Majelis Rendah (Teede Kamer) dan Majelis Tinggi (Eerste Kamer). Kedua anggota majelis tersebut dipilih oleh warga negara yang telah berusia 23 tahun.




Daftar Pustaka: PT. Selangkah Maju
Loading...