Loading...

Kegunaan Sosiologi Dalam Pemecahan Masalah Sosial

Loading...

Kegunaan Sosiologi Dalam Pemecahan Masalah Sosial


Adanya masalah sosial berdasarkan definisi adalah masalah yang ditimbulkan oleh masyarakat itu sendiri. Pernyataan itu dikatakan Roucek dan Warren. Dengan demikian, masalah sosial adalah masaah yang melibatkan sejumlah besar manusia. Masalah yang tergolong masalah sosial murni adalah masalah yang berhubungan dengan terjadinya benturan antarinstitusi, rendahnya pengawasan sosial, atau kegagalan menggunakan kaidah-kaidah teknologi yang tepat.

Adanya gejala masalah sosial, erat hubungannya dengan kurang terjaminnya kehidupan ekonomi, kurang baiknya kesehatan masyarakat, merosotnya kewibawaan pemimpin, dan adanya berbagai konflik dalam masyarakat. Disebut sebagai masalah sosial karena gejala dan peristiwa tersebut tidak dipahami oleh masyarakat, serta tidak dapat diselesaikan masyarakat karena sebagian besar masyarakat titlak dapat mencapai kepuasan, akhirnya masyarakat menjadi frustrasi.

Banyak usaha yang dilakukan orang untuk mengatasi masalah sosial, namun belum ada metode terbaik yang dapat menuntaskan setiap masalah sosial yang timbul. Setiap masalah sosial yang timbul tidak selalu sama, baik waktu, latar belakang, maupun dampak yang mepyertainya. Sementara metode dan analisis tidak mampu mengimbangi perubahan perubahan yang terjadi dalam masyarakat. Tindakan untuk menanggulangi masalah sosial selalu terlambat, karena gejala-gejala yang timbul tidak dapat langsung dirasakan sebagai masalah sosial sebelum masalah tersebut menimpa masyarakat luas.



Ilmu pengetahuan tentang kemasyirakatan belum sanggup menetapkan dengan pasti tentang masalah sosial. Biasanya pengaruh masalah sosial tidak dapat dirasakan dengan segera. Setelahjangka waktu yang lama, barn dirasakan sebagai masalah sosial dalam masyarakat. Oleh karena masalah-masalah social menyangkut nilai dan perasaan sosial, metode yang paling tepat adalah metode-metode yang ada hubungannya dengan strategi kemasyarakatan.

Dua Metode untuk Menanggulangi Masalah Sosial

Ada dua metode untuk menanggulangi masalah sosial, yaitu metode preventif dan metode represif.
  1. Metode preventif dilakukan dengan mengadakan penilaian yang mendalam terhadap gejala-gejala sosial.
  2. Metode represif adalah proses pènanggulangan secara langsung terhadap masalah sosial yang sedang tumbuh dan dirasakan masyarakat.
Dalam buku Sosiologi Kelompok dan Masalah, karya Abdul Syani, ada dua metode, yaitu metode coba-coba dan metode analisis.
  • Metode coba-coba (trial and error methods) adalah cara menangg ulangi masalah sosial yang masih sederhana. Metode mi sering digunakan untuk menanggulangi masalah sosial dalam masyarakat yang
    masih sederhana. Kadang-kadang dilakukan dengan bantuan seorang  dukun atau dengan memberikan sesajen. Ada pula masyarakat yang melakukan upacara adat tolak bala agar bahaya dan berbagai penyakit tidak melanda kehidupan masyarakat setempat.
  • Metode analisis adalah cara penanggulangan masalah sosial dengan melakukan penelitian-penelitian secara ilmiah.
Sumber Pustaka: Bumi aksara
Loading...