Loading...
Definisi Antropologi Beserta Sifat Hakikat Sosiologi Dan Antropologi
Istilah antropologi berasal dan bahasa Latin, yaitu antropos yang berarti manusia, dan logos yang berarti ilmu. Jadi, antropologi adalah ilmu yang mempelajari tentang manusia. Berikut mi merupakan definisi antropologi menurut beberapa ahli.
- Koentjaraningrat mengemukakan bahwa antropologi adalah ilmu tentang manusia dengan mempelajari aneka warna, bentuk fisik, serta kebiidayaan yang dihasilkan.
- Ralph Linton, mengemukakan bahwa antropologi adalah “The Study of Men” atau ilmu tentang manusia.
- William A. Haviland, mengemukakan bahwa antropologi adalah studi tentang manusia yang berusaha menyusun generalisasi tentang manusia beserta eri1akunya serta memperoleh pengertian yang lengkap tentang keanekaragaman manusia.
- Soerjono Soekanto, mengemukakan bahwa antropologi adalah ilmu yang mempelajari hasil karya, cipta, dan rasa manusia yang didasarkan pada karsa dan ciri-ciri fisik manusia.
Sifat Hakikat Sosiologi dan Antropologi
Beberapa sifat hakikat sosiologi dan antropologi adalah sebagai berikut.
- Sosiologi dan antropologi termasuk ilmu sosial, bukan ilmu pengetahuan alam atau ilmu pengetahuan rohani.
- Sosiologi dan antropologi bukan merupakan disiplin yang normatif, tetapi suatu disiplin yang kategoris, artinya sosiologi membatasi din pada apa yang terjadi dewasa mi dan bukan pada apa yang seharusnya terjadi.
- Sosiologi dan antropologi merupakan ilmu pengetahuan murni (purescience) dan bukan ilmu pengetahuan terapan (applied scince).
- Soiologi dan antropologi merupakan ilmu pengetahuan yang abstrak dan bukan ilmu pengetahuan yang konkret.
- Sosiologi dan antropologi bertujuan untuk menghasilkan pengertian-pengertian dan pola-pola umum.
- Sosiologi dan antropologi merupakan ilmu pengetahuan empiris dan rasional.
- Sosiologi dan antropologi merupakan ilmu pengetahuan yang umum, bukan ilmu pengetahuan yang khusus.
Loading...