Loading...

Pengertian Thaharah, Macam dan Caranya (Bersuci)

Loading...
1. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri. (Q.S. Al Raqarah : 222).

2. Dan Allah menurunkan kepadamu hujan dari langit untuk mensucikan kamu dengan hujan itu dan menghilangkan dari kamu gangguan-gangguan syaithan dan untuk menguatkan hatimu serta memperteguh dengannya telapak kakimu. (Q.S. Al Anfal : 11). 

3. Dan pakaianmu bersihkanlah.(Q.S. Al Muddatstsir:4)

Pengertian Thaharah

Perkataan thaharah adalah berasal dari bahasa Arab yang artinya : bersih. Menurut istilah Agama Islam Thaharah atau bersuci diartikan cara-cara bersuci dengan menghilangkan kotoran menurut pandangan Agama sehingga dengan cara-cara tersebut maka seseorang dipandang telah suci untuk menghadapi pekerjaan ibadah yang diwajibkan suci bagi yang melakukannya.

Oleh karena untuk mengerjakan shalat tidak sah apabila keadaan badan, pakaian dan tempat yang kita pergunakan dalam melakukan shalat tidak dalam keadaan suci, maka sebelum shalat kita bersuci lebih dahulu.

Suci baik suci kotoran hadats maupun najis menurut pandangan syara` adalah merupakan syarat sahnya shalat dan shalat yang dilakukan tanpa bersuci terlebih dahulu atau shalat yang dilakukan dengan tidak dalam keadaan suci maka shalatnya tidak sah dan menjadi bathal.

Bersuci menurut Agama Islam meliputi kebersihan badan, pakaian dan tempat menurut cara-cara yang telah ditentukan oleh Agama dengan ketentuan dan sistim tertentu sehingga merupakan suatu perbuatan ibadah, sehingga dengan melakukan bersuci menurut cara-cara yang telah ditentukan tersebut berhasillah maksud ibadah dengan menerima pahala dari Allah di samping berhasil kebersihan lahiriyah dari segala kotoran.

Membersihkan diri dari kotoran-kotoran lahir tidak dengan cara-cara yang telah ditentukan oleh Agama hanya menghasilkan bersih menurut kesehatan, tetapi tidak menerima pahala dan tidak berhasil maksud ibadah.

Dengan demikian maka bersuci menurut Agama Islam ' berbeda dengan membersihkan diri menurut ilmu kesehatan, atau higiene, sebab membersihkan diri yang berdasarkan kesehatan hanya menghasilkan terpeliharanya badan dari kekotoran serta menjauhkan penyakit, akan tetapi bersuci menurut cara-cara yang telah ditentukan menurut Agama di samping berhasil memelihara kesehatan jasmaniyah manusia, juga menghasilkan pahala dari Allah bagi yang melakukannya dan dipandang sebagai suatu kepatuhan dalam menunaikan tugas kewajiban ber-Agama, jadi bersuci menurut Agama merupakan suatu ibadah dan merupakan pertanda kepatuhan terhadap Allah yang kita beribadah dan berbakti kepadaNya.

Pengertian Thaharah, Macam dan Caranya (Bersuci)

Bersuci menurut cara-cara yang telah ditentukan oleh Agama Islam merupakan suatu pertanda atau suatu isyarah kepada kesucian dan kebersihan lahiriyah manusia yang menunjuk dan membawa kepada kesucian hati dan jiwa, sebab Allah adalah Maha Suci dan cinta'kepada hambaNya yang suka bertaubat dan suci lahir serta bathinnya.

Cara Bersuci

Cara-cara bersuci menurut Agama Islam dengan beberapa macam, ialah:
 
1. Dengan cara berwudhu,
2. Dengan cara mandi,,
3. Dengan cara beristinja',
4. Dengan cara menghilangkan najis,
5. Dengan cara bertayammum.




Sumber Pustaka: PT. AL Ma'arif
Loading...