Loading...
Perwujudan Pengamalan Kebenaran Dan Keadilan
Berikut ini adalah perwujudan pengamalan kebenaran dan keadilan
Di Lingkungan Keluarga
Keluarga merupakan bentuk masyarakat terkecil yang terdiri dan ayah, ibu, anak-anak. Apabila seluruh keluarga sejahtera maka masyarakat sejahtera dan negara akan sejahtera. Dan keluarga yang baik akan lahir individu-individu yang baik pula. Karena itulah pengembangan kesejahteraan dan kebahagiaan keluarga menjadi penting dalam meningkatkan kesejahteraan dan kebahagiaan masyarakat.
Sebagai contoh hubungan dalam keluarga tidak hanya melaksanakan ketentuan-ketentuan formal yang menyangkut hak kewajiban suami istri, tetapi juga melaksanakan keadilan yang mendasari hubungan kasih sayang dalam keluarga. Jika keadilan tersebut tidak dapat ditegakkan maka akan menimbulkan keresahan dan penderitaan baik untuk suami istri maupun anggota keluarga lain.
Contoh lain, sikap dan perilaku orang tua harus membenikan teladan yang baik dan adil terhadap anaka naknya. Apabila tidak dapat memberi perlakuan yang sama/seimbang hendaknya mengutarakan sebab
akibatnya, sehingga tidak menimbulkan kesan orang tua tidak adil. Kewajiban nak yaitu menjaga nama baik Ibu, Bapak, sopan dalam berbicara, dan bersikap baik kepada keduanya.
Di Lingkungan Sekolah
Kegiatan di sekolah yang dapat mendorong para siswa untuk memiliki keberanian dalam membela kebenaran dan keadilan antara lain sebagai berikut.
- Dalam rangka pengembangan etiket ditunjukkan dengan kegiatan yang berbudi luhur, seperti kegiatan peningkatan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, bersikap dan bertingkah laku yang baik scrta berdisiplin.
- Penerapan dan pelaksanaan tata-tertib sekolah balk yang dilakukan oleh guru, yaitu contoh-contoh penegakan disiplin dan ketaatan untuk mematuhi tata tertib yang ada. Apabila tata tertib tidak dapat berjalan maka kekacauan, ketidaktertiban, dan keresahan yang akan terjadi sehingga mengakibarkan terganggunya kegiatan proses belajar-mengajar.
- Kegiatan-kegiatan pramuka, palang merah remaja, penelitian, pecinta alam, olah raga, dan banyak kegiatan lainnya yang memotivasi siswa untuk melakukan benar dan adil serta memupuk sikap berani membela kebenaran dan keadilan.
Di Lingkungan Masyarakat
Sebagaimana telah disebutkan bahwa penegakan kebenaran dan keadilan dalam kehidupan masyarakat merupakan perbuatan terpuji dan merupakan tuntunan moral yang harus dilaksanakan. Pada dasarnya perbuatan yang dapat diterima di masyarakat ialah perbuatan-perbuatan baik. Namun, apabila yang terjdi adalah perbuatan yang tidak baik maka kewajiban yang harus dilakukan antara lain:
- berusaha mencegah atau melarangnya dengan segala kekuatan dan kekuasaannya,
- apabila tidak sanggup berbuat dengan kekuatan dan kekuasaan cegahlah dengan lisan atau tulisan, dan
- jika teguran tidak dapat maka cukuplah dengan diam, walaupun hal mi merupakan upaya yang paling lemah.
Contoh-contoh keadilan dalam masyarakat antara lain sebagai berikut.
- Keadilan dalam beragamadan beribadah artinya setiap orang memiliki hak memilih dan memeluk serta melaksanakan ibadah agamanya.
- Keadilan dalam kehidupan rumah tangga.
- Keadilan dalam perjanjian, misalnya hutang-piutang, sewa-menyewa, jual-beli yang dilakukan secara tertulis dan adil, serta dilaksanakan secara jujur, sesuai kesepakatannya.
- Keadilan dalam hukum, asas perlakuan yang sama dalam hukum.
- Keutamaan seperti membalas kebaikan orang lain dengan kebaikan lebih besar atau memaaflcan orang lain.
- Mendamaikan perselisihan dengan dasar persaudaraan keadilan serta memperlakukannya dengan bijaksana.
Sumber Pustaka: Yudhistira
Loading...