Loading...

Menjaga Kelestarian Sumber Daya Alam Di Indonesia

Loading...
Kita perlu melestarikan sumber daya alam baik sumber daya alam yang dapat di perbarui maupun yang tak dapat di perbarui. Jika kita melestarikan sumber daya alam,maka kita dapat menghemat sumber daya alam tersebut untuk masa sekarang dan sebagainya cadangan untuk masa mendatang.Kerusakan lingkungan dan sumber daya alam sebagian besar dilakukan oleh manusia yang tidak bijaksana dalam memanfaatkannya,yang akhirnya menyebabkan kerugian bagi makhluk hidup.

Ada beberapa cara untuk melestarikan sumber daya alam. Cara-cara tersebut adalah sebagai berikut :

Menggunakan Sesuai Kebutuhan
Sumber daya alam sebaiknya dimanfaatkan sesuai kebutuhan, terutama sumber daya alam yang tidak dapat di perbarui seperti minyak bumi, batu bara, besi dan timah. Jika kita mengunakannya secara berlebihan maka anak cucu kita pada masa mendatang akan merasakan akibatnya berupa kelangkaan sumber daya alam. Hal ini karena jenis sumber daya alam tak dapat di perbarui setelah di pakai langsung habis.

Tidak Merusak Lingkungan
Kita dilarang merusak lingkungan dengan cara dan maksud apa pun.Merusak lingkungan dapat mengakibatkan sumber daya alam akan hancur dan tercemar. Kehidupan manusia yang tergantung pada lingkungan juga akan terganggu misalnya pembuangan air limbah pabrik ke sungai atau parit hingga ke pemukiman. Masyarakat di sekitar sungai atau parit akan merasa dirugikan, tanah disekitarnya menjadi kurang subur. Berbagai penyakit dapat muncul karena pencemaran limbah tersebut.


Daftar Pustaka : Yudhistira
Loading...

Artikel Terkait :