Loading...
Penerapan Budaya Demokrasi Di Lingkungan Sekolah
Seperti halnya dalam keluarga, di sekolah pun hendaknya selalu mengutamakan musyawarah dalam menyelesaikan persoalan bersama. Persoalan-persoalan yang hendaknya dimusyawarahkan dapat saja berupa tiga hal berikut.
Menyusun Tata Tertib
Tata tertib sekolah akan lebih baik, diterima, dan dilaksanakan warga sekolah apabila disusun secara bersama-sama oleh seluruh unsur di sekolah, baik kepala sekolah, guru, karyawan maupun siswa. Meskipun bobot keterlibatannya berbeda-beda, tetapi kalau semua dilibatkan mereka akan merasa dihargai dan bertanggung jawab terhadap hasil keputusan musyawarah tersebut.
Menyusun Regu Piket Kelas
Demikian juga dalam menyusun regu piket kelas Seluruh siswa, pengurus kelas, dan wali kelas perlu bermusyawarah untuk mencapai mufakat. Kegiatan ini harus dilakukan agar semua pihak menerima dan menjalankan keputusan musyawarah tersebut.
Memilih Ketua OSIS
Pada umumnya, pemilihan ketua OSIS dilakukan dengan cara pemungutan suara (voting). Agar pemilihan berjalan demokratis, seluruh siswa diberi kesempatan yang sama untuk mencalonkan atau dicalonkan sebagai ketua OSIS. Selain itu, pelaksanaan pemilihan harus benar-benar dilaksanakan dengan jujur dan adil, sehingga siapapun yang terpilih menjadi ketua OSIS akan benar-benar diterima dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab.
Sumber Pustaka: Yudhistira
Loading...